Tips Jitu Buat Anda yang Ingin Punya Pacar

Tips Jitu Buat Anda yang Ingin Punya Pacar - Ada beberapa alasan yang membuat seseorang betah menjomblo, namun jika Anda jomblo karena masalah personal, sulit untuk bergaul, masih belum bisa move on dari mantan atau pernah punya pengalaman buruk cinta ditolak. Namun jika Anda sudah tidak mau lagi menjomblo, maka ikutilah tips jitu yang bisa membuat Anda lepas dari status jomblo abadi.

Tips Jitu Buat Anda yang Ingin Punya Pacar

Mulailah untuk bergaul. Bisa jadi alasan Anda jomblo selama ini karena Anda kurang berinteraksi dengan orang lain, tipekal orang tertutup, pemalu dan cuek. Mungkin Anda hanya merasa nyaman di ruang lingkup keluarga atau teman yang sudah lama kenal, rasanya sulit untuk bicara dan mulai bergaul dengan orang baru. Hal yang bisa Anda lakukan adalah memberanikan diri untuk mencoba hal yang baru, ikuti semacam komunitas agar kecanggungan yang biasa Anda alami pelan-pelan menghilang.

Lakukan kegiatan yang bervariasi.  Tugas kuliah atau pekerjaan kantor yang menumpuk biasanya menjadi salah satu penyebab mengapa seseorang jomblo, mereka sibuk dengan aktivitas sehari-hari yang menyita banyak waktu, jadi tidak aneh banyak orang yang sukses tapi jiwanya kesepian. Lakukan kegiatan yang bervariasi, jangan terus fokus pada pekerjaan, sekali-kali ambilah cuti untuk berlibur.

Ubah pola pikir Anda. Banyak yang masih jomblo karena terlalu mematok kriteria yang tinggi yang biasanya sulit untuk ditemukan karena memang tidak ada manusia yang sempurna. Tidak ada salahnya untuk mencoba membuka hati kepada orang yang mendekati Anda, meski pun orang tersebut tidak sesuai dengan daftar kriteria Anda. Cobalah untuk tidak selalu melihat kriteria tersebut karena itu malah akan menjerumuskan Anda pada kegagalan cinta.

Jangan menutup diri. Trauma yang pernah Anda alami membuat pribadi yang tadinya riang dan menyenangkan berubah menjadi pendiam dan tertutup. Untuk mendapatkan seseorang yang baik yang selama ini Anda cari, Anda harus mencoba untuk membuka diri dari pergaulan, banyak memiliki koneksi juga diperlukan.

Berteman dengan lawan jenis. Hal yang paling mudah untuk menemukan kekasih adalah berteman dengan lawan jenis Anda, Anda bisa meminta teman Anda untuk dicarikan  teman kencan, karena kesempatan untuk mendapatkan kekasih baru bisa dari mana saja. Selain itu, Anda jadi bisa lebih mengenal karakter dari setiap lawan jenis dengan belajar lewat teman-teman Anda.

Jangan terlalu memikirkannya. Jika Anda memilih untuk sendiri maka Anda harus nyaman dengan pilihan Anda, janganlah membuat diri Anda tertekan hanya karena status jomblo Anda dan tuntutan dari pihak lain untuk segera mengganti status lajang menjadi “In Relationship.” Anda harus yakin jika suatu saat nanti, akan ada seseorang yang mencintai dan Anda cintai. Hanya butuh waktu dan kesempatan, belajarlah untuk selalu berpikir positif agar tidak stress.